Uruguay Juara Piala Dunia U-20 2023

 

de La Plata-Infokota.co.

Akhirnya kesebelasan U20 Uruguay tampil sebagai juara Turnamen Piala Dunia Sepakbola U20, menyusul keberhasilannya menundukkan lawannya di final, Kesebelasan Italia dengan angka kemenangan 1-0. Kemenangan itu sudah diraih sejak babak pertama berlangsung, pada pertandingan yang digelar di Estadio Ciudad de La Plata, Senin (12/6) dihari.

Pertandingan babak final Piala Dunia U20 antara Uruguay U-20 melawan Italia U-20 berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan wakil Amerika Selatan dalam laga yang digelar di Estadio Ciudad de La Plata pada hari Senin (12/6) dinihari tadi.

Kemenangan dari kesebelasan yang mewakil Amerika Selatan atas Italia diraih dengan susah payah sepanjang pertandingan, keduanya bermain imbang tanpa gol di babak pertama dan baru baru di menit 86 Uruguay berhasil membuka keunggulan melalui gol Luciano Rodriguez.

Jalannya Pertandingan

Timnas Uruguay U-20 menguasai bola sepanjang paruh pertama namun kesulitan menembus pertahanan Italia-U20 yang mampu menggagalkan semua serangan yang dikirim ke area pertahanan mereka.

Di menit ke-10 sebuah peluang tercipta bagi Uruguay melalui skelam tendangan sudut, bola disundul dengan keras oleh Anderson Duarte, tapi bola berhasil diamankan oleh kiper Sebastiano Desplanches.

Tim wakil Amerika Selatan asuhan Marcelo Broli tersebut terus menekan wakil Eropa namun tak mampu memberikan ancaman berarti. Sementara itu Italia asuhan Carmine Nunziata juga sibuk mencari titik lemah Uruguay untuk melancarkan counter attack. Tak ada gol yang tercipta hingga paruh pertama berakhir.

Mengawali babak kedua, Alan Matturo mengirimkan tandukan keras dari tengah kotak penalti saat menyambut bola kiriman Fabricio Diaz dari sepak pojok, namun bola masih melebar ke kiri gawang Italia.

Pertandingan sempat terhenti sesaat karena kiper Sebastiano Desplanches dan Anderson Duarte yang terkapar kesakitan, sang kiper bisa melanjutkan pertandingan namun Duarte terpaksa ditarik keluar dan digantikan oleh Andres Ferrari.

 

Serangan demi serangan terus digelontorkan oleh pemain Uruguay, diantaranya melalui serangan Alan Matturro, Fabricio Diaz dan Sebastian Boselli.

 

Di menit 86 Luciano Rodriguez akhirnya berhasil memecah kebuntuan dan merubak kedudukan menjadi 1-0 untuk keunggulan Uruguay. Sundulannya dari jarak dekat berhasil menjebol gawang Italia menindak lanjuti sepak pojok.

Tambahan waktu hingga lebih dari 12 menit gagal dimanfaatkan oleh Italia untuk menyamakan kedudukan, dan Uruguay U-20 pun yang menjadi juara Piala DUnia U-20 2023!

Di pertandingan perebutan juara ketiga, timnas Israel U-20 berhasil meraih kemenangan atas Korea Selatan U-20 dengan skor telak 3-1 dan berhak mengantongi medali perunggu.

Susunan Pemain

Timnas Uruguay U-20 (4-2-3-1): Randal Rodriguez; Rodrigo Chagas, Boselli Graf, Facundo Gonzalez, Alan Matturro; Fabricio Diaz, Damian Garcia; Luciano Rodriguez, Franco Gonzalez, Juan de Los Santos; Anderson Duarte. Pelatih: Marcelo Broli

Timnas Italia U-20 (4-3-1-2): Sebastiano Desplanches; Riccardo Turricchia, Daniele Ghilardi, Gabriele Guarino, Samuel Giovane; Matteo Prati, Giacomo Faticanti, Cesare Casadei; Tommasso Baldanzi; Simone Pafundi, Giuseppe Ambrosino. Pelatih: Carmine Nunziata. *gb/di#

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

https://www.jelajahnews.id/